logo logo

Media Online Mengabarkan, Berimbang, Akurat dan Terpercaya

CITRA NUSA MEDIA

Holding Foundation - Jalan Jend. Ir. Soeharto Km 20 Desa Batu Raden, Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu

Call: +62 812-7196-1028

Call: +62 853-5705-3257

redaksi@citranusamedia.com
EKONOMI 09-05-2022 15:27:08

Kuartal I 2022 Pertumbuhan Ekonomi RI Capai 5,01 Persen

Perang antara Rusia dan Ukraina turut mempengaruhi pertumbuhan ekonomi di tiga bulan awal tahun ini.

Image
Ilustrasi Pertumbuhan Ekonomi

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal I 2022 mencapai 5,01 persen secara tahunan (year on year/yoy).

Realisasi pertumbuhan ekonomi secara tahunan tersebut lebih tinggi dibandingkan kuartal I 2021 yang minus 0,74 persen (yoy), namun sedikit melambat jika dibandingkan kuartal sebelumnya yang mencapai 5,02 persen (yoy).

“Tingginya angka pertumbuhan ekonomi pada kuartal I 2022 ini selain karena pulihnya ekonomi aktivitas masyarakat, faktor lain juga karena ada low base effect pada kuartal I 2021,” ujar Kepala BPS Margo Yuwono, Senin 9 Mei 2022.

Perang antara Rusia dan Ukraina turut mempengaruhi pertumbuhan ekonomi di tiga bulan awal tahun ini. Meningkatnya eskalasi perang juga turut mendorong kenaikan harga komoditas global, di tengah rantai pasok global yang sudah terkendala saat pandemi covid-19.

Sebelumnya, pemerintah optimistis pertumbuhan ekonomi kuartal I 2022 bisa tumbuh hingga 5,2 persen (yoy). Menteri Keuangan Sri Mulyani memperkirakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia di tiga bulan pertama tahun ini ada di kisaran 4,5-5,2 persen (yoy).

“Kami melihat seluruh indikator pada Maret 2022 ini dan kami memperkirakan pertumbuhan ekonomi kuartal I 2022 tetap di 4,5 persen hingga 5,2 persen (yoy), dengan titik tengah 5,0 persen (yoy),” ujar Sri Mulyani.

Baca Juga
Editor: Irvzad

Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.