Uji Kompetensi Kelayakan dan Kepatutan Bacaleg itu diikuti 60 Bacaleg yang digelar di Gedung DPC PKB Kabupaten Bogor
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa atau DPC PKB Kabupaten Bogor menggelar Uji Kompetensi Kelayakan dan Kepatutan Bacaleg untuk memastikan caleg-caleg potensial yang dapat mendulang dan memenangkan Pemilu 2024.
Uji Kompetensi Kelayakan dan Kepatutan Bacaleg itu diikuti 60 Bacaleg yang digelar di Gedung DPC PKB Kabupaten Bogor, Kamis (09/02/2023.
Sekretaris DPC PKB Kabupaten Bogor Nurodin, yang akrab disapa Jaro Peloy mengungkapkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan oleh LPP (Lembaga Pemenangan Pemilu) DPC PKB Kabupaten Bogor.
“Secara teknis dibagi menjadi dua sesi, yaitu sesi pertama menguji Bacaleg dari Dapil I-II dan Dapil III, dan sesi kedua dari Dapil IV-V dan VI," ujarnya Nurodin.
Adapun pengujian yang dilakukan lebih kepada menggali visi dan misi dari Bacaleg, yang akan ditawarkan kepada pemilih, serta lebih kepada menguji sejauh mana pengetahuan para Bacaleg terhadap AD/ART, pemahaman Mabdasyasi PKB untuk menjadi spirit dan ideologi para Bacaleg dalam mengikuti kompetisi terlebih jika terpilih menjadi anggota legislatif.
“Agar memiliki bekal ideologi yang canggih sesuai platform partai PKB yang sudah ditentukan," jelasnya.
Karena Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga memberikan ruang kesempatan, terhadap warga Kabupaten Bogor, yang punya keinginan berjuang bersama PKB. Maka UKK ini penting sangat penting dilakukan.
Sementara Ketua Lembaga Pemilu Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB Kabupaten Bogor Karom mengatakan, penguji dari kegiatan ini juga melibatkan akademisi.
"Saya sendiri Karom selalu Ketua LPP DPC PKB Kabupaten Bogor, untuk pendalaman ideologi dan pengenalan tentang PKB oleh KH Baden Almuhajir (Ketua Dewan Syuro DPC PKB Kabupaten Bogor) juga dari akademisi yaitu Dr. Yuli Anwar, SE, M.Ak selaku Wakil Rektor Universitas Binaniaga Indonesia,” jelasnya.
Baca Juga
Editor: Yovie
Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.