logo logo

Media Online Mengabarkan, Berimbang, Akurat dan Terpercaya

CITRA NUSA MEDIA

Holding Foundation - Jalan Jend. Ir. Soeharto Km 20 Desa Batu Raden, Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu

Call: +62 812-7196-1028

Call: +62 853-5705-3257

redaksi@citranusamedia.com
BERITA 20-08-2022 13:38:53

Tim Basarnas Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Waduk Cirata

Tim melakukan upaya pencarian menggunakan UWSD (Under Water Search Device), dan Aqua Eye Namun hingga pukul 17.49 WIB hasil pencarian masih nihil

Image
Tim melakukan upaya pencarian menggunakan UWSD (Under Water Search Device), dan Aqua Eye

Cianjur - Pada Pukul 14.36 WIB Tim Rescue Basarnas Bandung tiba di lokasi kejadian orang tenggelam di Waduk Cirata, Blok Kebon Buah, Desa Kamurang, Kecamatan Cikalong Kulon, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Tim langsung melakukan assement, dan koordinasi dengan Tim di lapangan, selanjutnya Tim langsung melakukan pencarian terhadap korban.

Tim melakukan upaya pencarian menggunakan UWSD (Under Water Search Device), dan Aqua Eye. Namun hingga pukul 17.49 WIB hasil pencarian terhadap korban masih nihil.

Tim juga melakukan upaya penyelaman, dengan menurunkan dua personel.

Berdasarkan informasi dari Komandan Tim Rescue, A., Rafik, menyebutkan saat melakukan upaya pencarian menggunakan UWSD, terdeteksi kedalaman air mencapai 53 Meter.

UWSD (Under Water Search Device), adalah sebuah alat yang dapat mendeteksi objek yang berada di air menggunakan pipa panjang yang di rangkai, sehingga sonarnya bisa dimasukkan ke dalam air, dan akan terbaca di layar monitor, penggunaanya bisa digunakan sambil menggunakan perahu atau kapal yang bisa bergerak, objek yang terdeteksi bisa ikan, kayu atau benda lainnya, ketika terdeteksi objek yang diduga korban maka akan dilakukan penyeleman.

Sedangkan penggunaan Aqua Eye, digunakan oleh personel dengan turun langsung ke permukaan air. Aqua Eye, bisa dioperasionalkan dengan short range (jarak pendek), long range (jarak jauh), atau medium range (jarak menengah). Maksimal jaraknya 50 meter di kedalaman air, sehingga tim dapat melakukan scanning untuk segera mengetahui ada, atau tidaknya korban.

sampai dengan Pukul 17.49 WIB hasil pencarian terhadap korban atas nama Enang Rijal (24) masih nihil.

Berdasarkan hasil debriefing bersama unsur Tim SAR Gabungan di lapangan, kegiatan dilanjutkan dengan pemantauan visual, selanjutnya pencarian akan dilanjutkan kembali pada Minggu (21/08/2022) sekitar Pukul 07.30 WIB besok pagi.

Unsur SAR yang terlibat dalam proses pencarian korban tenggelam diantaranya Basarnas Bandung, Polair Polres Cianjur, Polsek Cikalong Kulon, Damkar Cianjur, Dishub Cianjur, BPBD Cianjur, BFRAD Cianjur, Retana Cikalong kulon, Retana Ciranjang, Scout Rescue, IEA Cianjur, dan PBNU.

Baca Juga
Penulis: Insiden24
Editor: IKI

Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.