Terpilih Ketua GP Ansor Merbau Mataram, Sahabat Asep Siap Mengawal ASWAJA
Konferancab GP Ansor Merbau Mataram, yang digelar di Aula Masjid Darussalam
Lamsel - Terpilihnya sebagai Ketua Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Merbau Mataram, Lampung Selatan, Lampung masa khidmat 2024-2027, Asep Hidayatullah, akan menjalankan amanah yang diberikan peserta konferancab kepadanya, yaitu membangun Kader-kader Ansor Banser solid dalam menjaga akidah ahlu sunah wal jama'ah an-Nahdliyah.
Tak hanya itu, lanjut Asep, pihaknya akan mengakomodir secara keseluruhan kader-kader potensial di Ansor serta melaksanakan PKD bagi anggota yang belum menjalankan.
"Saya berharap kader-kader Ansor dan Banser tetep solid dalam mengawal dan menjaga akidah Ahlu sunah wal jama'ah An-Nahdliyah," tegasnya di sela konferancab GP Ansor Merbau Mataram di Aula Masjid Darussalam, Campurejo, Panca Tunggal, Merbau Mataram, Lampung Selatan, Lampung Ahad (29/9).
Konferancab GP Ansor Merbau Mataram, yang digelar di Aula Masjid Darussalam, telah melalui proses akreditasi ranting yang sebelumnya dilakukan oleh PC GP Ansor Lampung Selatan.
Proses pelaksanaan konferancab GP Ansor sebagaimana tertuang dalam Peraturan Organisasi (PO) menyebutkan bahwa, sebelum konferensi dilaksanakan harus melalui tahapan-tahapan diantaranya proses akreditasi ranting.
Akreditasi tersebut menitikberatkan pada SK ranting, SK Rijalul Ansor, SK Banser, SK LKMS, biodata Pengurus, data sigap seluruh anggota, sertifikat PKD seluruh anggota, foto kegiatan sosial, foto kegiatan Rijalul Ansor dan daftar hadir kegiatan.
Kontributor: Heni Nuraini,S.M
Baca Juga
Editor: EYB119
Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.