logo logo

Media Online Mengabarkan, Berimbang, Akurat dan Terpercaya

CITRA NUSA MEDIA

Holding Foundation - Jalan Jend. Ir. Soeharto Km 20 Desa Batu Raden, Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu

Call: +62 812-7196-1028

Call: +62 853-5705-3257

redaksi@citranusamedia.com
BERITA 01-01-2023 04:41:27

Sambut Tahun Baru 2023 Pemkab Banyuasin Gelar Istighosah Dzikir dan Doa Bersama

Istighosah Dzikir dan Doa Bersama untuk meminta pertolongan kepada Allah SWT agar Kabupaten Banyuasin senantiasa dalam lindungan Allah SWT

Image
Sambut Tahun Baru 2023, Pemkab Banyuasin Gelar Istighosah Dzikir dan Doa Bersama

Banyuasin - Sambut tahun baru 2023, Pemerintah Kabupaten Banyuasin menggelar Istighosah Dzikir dan Doa Bersama, Sabtu (31/12/2022) di halaman rumah dinas Bupati Banyuasin.

Acara ini mengusung Tema "Tahun 2023 Berzikir dan Doa bersama untuk Banyuasin Bangkit Adil dan Sejahtera".

Istighosah Dzikir dan Doa Bersama untukmeminta pertolongan kepada Allah SWT agar Kabupaten Banyuasin senantiasa dalam lindungan Allah SWT menuju Banyuasin Bangkit Adil dan Sejahtera.

Ustad Syamsu Rehal Ketua MUI Banyuasin memimpin Dzikir dan Doa Bersama tersebut.

SedangkanK.H Suyatno (Gus Gendeng) dari Jember Jawa Timur menyampaikan tausiyah tahun baru.

Turut hadir, Bupati Banyuasin H. Askolani, Wakil Bupati Banyuasin H. Slamet Somosentono, Wakil Ketua TP-PKK Banyuasin Hj. Neny Slamet, Dandim 0430 Banyuasin, PJ Sekda Hasmi, tokoh masyarakat, tokoh agama, Unsur Forkompinda, kepala OPD, anggota DPRD, tokoh ormas dan masyarakat sekitar.

Dalam sambutannya, Bupati Banyuasin H. Askolani mengungkapkan kegiatan ini harusnya digelar tepat awal tahun 2023. Ia juga mengucapkan selamat datang di Bumi Sedulang Setudung kepada K.H Suyatno (Gus Gendeng) dari Jember Jawa Timur yang telah meluangkan waktu mengisi tausyiah dalam acara Dzikir dan doa bersama pergantian tahun 2022 dan 2023M.

Orang nomor satu di Banyuasin ini mengatakan berdzikir dan bershalawat bersama dilakukan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. "Serta dengan bershalawat dapat memberikan keberkahan bagi warga Muslim untuk bersiap diri memasuki tahun baru 1 Januari 2023," katanya.

Bupati H.Askolani berharap momentum menyambut tahun baru untuk melakukan introspeksi diri terhadap amaliyah apa saja yang telah dilakukan selama 2022 dan berharap di 2023 lebih baik lagi beribadah dan beramal shaleh. "Melakukan muhasabah diri ibadah apa saja selama satu tahun 2022 yang telah kita lakukan semoga dapat diterima menjadi amal jariyah ibadah kita oleh Allah SWT, " harapnya.

Ia menambahkan Relevansi dan urgensi kegiatan ini, dzikir Akbar dan doa Bersama bertujuan untuk meminta perlindungan Allah SWT dan dijauhi dari semua musibah. Kita pererat rasa persatuan dan kesatuan diantara kita.

"Peringatan pergantian tahun masehi hendaknya kita jadikan sebagai momentum mengaktualisasikan nilai dan semangat kerja keras dan kerja ikhlas untuk perbaikan diri dan masyarakat kita secara keseluruhan. Semangat untuk meninggalkan hal-hal buruk dan menuju yang lebih baik, tidak mementingkan kehidupan diri sendiri akan tetapi ikut peduli dan empati terhadap penderitaan sesama", tutupnya.

Baca Juga
Penulis: SMSI Banyuasin
Editor: Yovie

Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.