logo logo

Media Online Mengabarkan, Berimbang, Akurat dan Terpercaya

CITRA NUSA MEDIA

Holding Foundation - Jalan Jend. Ir. Soeharto Km 20 Desa Batu Raden, Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu

Call: +62 812-7196-1028

Call: +62 853-5705-3257

redaksi@citranusamedia.com
BERITA 12-11-2022 10:17:13

Ratusan Personel Gabung Polres OKU Selatan dan OKU Amankan Jalannya SRGF Ke-4

Kegiatan SRGF ke-4 yang diikuti oleh 2.851 peserta dari berbagai daerah ini, berlangsung di Danau Ranau, kabupaten OKU Selatan

Image
Foto: Personel Polres OKU Selatan dan Dishub OKU Selatan lakukan Pengamanan di jalur perlintasan peserta SRGF

OKU Selatan Sumsel--Ratusan petugas gabungan dari Polres OKU Selatan dan OKU Induk ditambah personel Polda Sumsel dan Puluhan TNI disiagakan dalam pengamanan Sriwijaya Ranau Gran Fondo (SRGF) ke-4 tahun 2022.

Kegiatan SRGF ke-4 yang diikuti oleh 2.851 peserta dari berbagai daerah ini, berlangsung di Danau Ranau, kabupaten OKU Selatan, provinsi Sumatera Selatan. Sabtu (12/11/2022).

Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha SH.,SIK.,MH mengatakan dilibatkannya ratusan personel gabungan tersebut guna melakukan pengamanan event SRGF tahun 2022 yang dihadiri dan dibuka secara langsung oleh Gubernur Sumsel H. Herman Deru.

"Pada giat pengamanan ini Polres OKU Selatan selaku tuan rumah dibantu personel Polres OKU guna menjaga kondusif perhelatan event tahunan Gran Fondo tahun 2022",ungkap Kapolres disela memimpin pengamanan SRGF

Tak hanya itu Kapolres juga menyebut, ratusan anggota gabungan Personil Polres OKU Selatan juga dibantu oleh prsonil Polda Sumsel, TNI, Pol PP Pemkab OKU Selatan, Dishub OKU Selatan, BPBD dan Dinkes.

Selain pengaman kegiatan SRGF, tambah Kapolres, ratusan personel gabungan Polres OKU Selatan juga telah melakukan pengaman pada kegiatan festival layang-layang dan Bupati Cup Body Contes yang juga diselenggarakan oleh Pemda OKU Selatan di Danau Ranau.

Lebih lanjut Kapolres mengatakan, suksesnya pengaman beberapa kegiatan yang telah berlangsung tersebut, tidak terlepas dari kerja sama yang baik dari semua pihak, termasuk masyarakat sekitar.

"Alhamdulillah semua kegiatan ini berjalan sukses dan lancar. Selaku Pimpinan Polres OKU Selatan saya mengucapkan terimakasih kepada semua personil Polres OKU Selatan, Polres OKU, TNI dan semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini", pungkas Kapolres

Untuk diketahui kegiatan SRGF ke-4 tahun 2022 diikuti oleh 2.851 orang lebih goweser yang berasal dari 29 Provinsi di Indonesia dan 4 negara dengan start dimulai dari Icon Danau Ranau Desa Surabaya Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan.

Adapun peserta yang terbagi menjadi 3 kelas Road Bike 3 putaran, Mountain Bike 2 Putaran dan Seli 1 Putaran melintasi trek sepanjang 34 Kilometer dua wilayah Kecamatan Banding Agung - Kecamatan Buay Pematang Ribu Ranau Tengah (BPRRT).

Baca Juga
Penulis: Ayik
Editor: Hendriana

Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.