Pembukaan Konferensi Besar Nahdlatul Ulama 2022 di Hotel Yuan Garden, Jakarta
Peserta Konbes NU, Jajaran PBNU (Syuriah, Mustasyar, Tanfidziyah, Badan Khusus Badan, Pengurus Lembaga), Badan Otonom, dan PWNU seluruh Indonesia
Konferensi Besar NU (Konbes NU) 2022 yang bertema "Penguatan Landasan Jam'iyah untuk Optimalisasi Khidmah" dilaksanakan pada Jumat, 20 Mei 2022 Pukul, 19.30 WIB disiarkan langsung dari Hotel Yuan Garden, Jakarta.
Hadir dan memberikan sambutan pada acara tersebut yaitu Ketua Umum PBNU, KH. Yahya Cholil Staquf.
Momen ini dimanfaatkan oleh Ketua Umum PBNU untuk Halal bi Halal dengan seluruh jajaran kepengurusan.
"Atas nama Tafidziah Nahdlatul Ulama, Saya mengucapkan selamat Idul Fitri 1443 H, Mohon Maaf Lahir dan Batin semoga amal-amal kita saat Ramadhan di terima oleh Allah SWT", Pungkas Yahya (20/05/22).
Dalam sambutannya KH. Yahya Cholil Staquf menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh jajaran Tanfidziah PBNU bahwa dalam waktu 4 bulan terakhir mencurahkan segala upaya dalam melaksanakan tugas dalam lingkungan Nahdlatul Ulama.
"Dalam 4 bulan ini teman-teman Tanfidziah telah berhasil merancang agenda-agenda dan program Hidmah yang Insya Allah akan sudah membua kita semua seluruh jajaran pengurus NU mulai dari PBNU sampai Ranting sibuk selama 5 tahun ke depan ini", ungkapnya.
KH. Yahya Cholil Staquf Memberikan Sambutan dalam Acara Munas PBNU - 20-05-2022 Hotel Yuan Garden, Jakarta
Ketua PBNU juga menyampaikan beberapa agenda program yang telah menjadi rencana kerja sebagai berikut:
- Peremajaan Sawit Rakyat yang akan mencover sampai dengan 80.000 Hektar Sawit Rakyat di seluruh Indonesia, melibatkan 130 Cabang Nahdlatul Ulama, di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan Papua
- Pengembangan kampung-kampung Nelayan di 80 titik di seluruh Indonesia
- Pengembangan badan-badan usaha milik Nahdlatul Ulama, target 2023 sampai 250 BUMNU di seluruh Indonesia
- Pencetakan Wira Santri sampai 2024 target 10.000 Wira Santri
- Bimbingan perkawinan yang akan dilaksanakan oleh MWC di seluruh Indonesia
- Pelatihan-pelatihan Kader yang telah disesuaikan
Selanjutnya Ketua PBNU juga menyampaikan bahwa Kedepan Teknologi Informasi akan menjadi tulang punggung dari Operasi organisasi Nahdlatul Ulama.
Acara ini juga di hadiri oleh Rais 'Aam PBNU, KH. Miftachul Akhyar, kemudian di isi Mauizoh Hasanah oleh Gus Mus dan di akhiri dengan Do'a yang dipimpin oleh Katib 'Aam PBNU, KH. Said Asrori
Peserta Konbes NU yang hadir dalam acara tersebut adalah seluruh Jajaran PBNU (Syuriah, Mustasyar, Tanfidziyah, Badan Khusus Badan, Pengurus Lembaga), Badan Otonom, PWNU seluruh Indonesia
Baca Juga
Editor: Wtk
Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Sumber : TV NU