logo logo

Media Online Mengabarkan, Berimbang, Akurat dan Terpercaya

CITRA NUSA MEDIA

Holding Foundation - Jalan Jend. Ir. Soeharto Km 20 Desa Batu Raden, Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu

Call: +62 812-7196-1028

Call: +62 853-5705-3257

redaksi@citranusamedia.com
BERITA 01-02-2023 10:57:33

Jelang Purna Tugas, Kabag SDM Polres OKU Selatan Terima Pangkat Dari Kompol Ke AKBP

Pada Kesempatan ini Kapolres menyampaikan ucapan selamat dan terimakasih atas pengabdian Kompol Gunawan selama bertugas di Polres OKU Selatan

Image
Foto: Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha pimpin upacara kenaikan pangkat pengabdian Kabag SDM Polres OKU Selatan

OKU Selatan Sumsel--Polres Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan Polda Sumsel menggelar upacara kenaikan pangkat pengabdian kepada personel Polres OKU Selatan, dari pangkat Komisaris Polisi (Kompol) ke Ajun Komisaris Polisi (AKBP). Rabu (01/02/2023).

Bertindak selaku Inspektur pada upacara ini, Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha., SH ,SIK.,MH., dan personel yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian yakni Kabag SDM Polres OKU Selatan Kompol Gunawan.,SH, yang mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi AKBP.

Dalam amanatnya Kapolres OKU Selatan AKBP Indra Arya Yudha mengatakan, kenaikan pangkat pengabdian ini merupakan suatu penghargaan dari Institusi Polri atas dedikasi, pengabdian dan loyalitas personel yang telah bertugas dengan baik.

"Sesuai Keputusan Kapolri salah satu keluarga kita mendapatkan kenaikan pangkat pengabdian satu tingkat lebih tinggi", jelas Kapolres saat menyampaikan amanatnya.

Kapolres juga juga menyampaikan ucapan selamat dan terimakasih atas pengabdian Kompol Gunawan selama bertugas di Polres OKU Selatan.

"Atas nama Polres OKU Selatan kami ucapkan selamat atas kenaikan pangkat Kabag SDM Kompol Gunawan, semoga menjadi berkah bagi keluarga dan ini menjadikan motivasi kita bersama untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat tanpa ada pelanggaran sedikitpun", ucapannya.

Dikatakan Kapolres, kenaikan pangkat pengabdian merupakan kenaikan pangkat yang diberikan kepada personil menjelang kurang lebih 3 (tiga) bulan sebelum masa purna tugas (pensiun).

"Sekaligus memberikan motivasi kepada anggota lain untuk tetap menjalankan tugasnya sesuai ketentuan dan agar menghindari pelanggaran", pungkasnya

Baca Juga
Penulis: Ayik
Editor: Hendriana

Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.