logo logo

Media Online Mengabarkan, Berimbang, Akurat dan Terpercaya

CITRA NUSA MEDIA

Holding Foundation - Jalan Jend. Ir. Soeharto Km 20 Desa Batu Raden, Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu

Call: +62 812-7196-1028

Call: +62 853-5705-3257

redaksi@citranusamedia.com
BERITA 07-12-2022 15:18:26

Jadi Pemateri di Gakkumdu, Kasi Pidum Kejari OKU Selatan Sampaikan Peran Jaksa Dalam Penegakan Hukum Pemilu

Fasilitasi Gakkumdu ini digelar dengan tujuan untuk persamaan pemahaman dan pandangan dalam menerapkan kerangka electoral justice atau keadilan Pemilu

Image
Foto:Kasi Pidum Kejari OKU Selatan Rido Dharma Hermando Paparkan Materi Peran Jaksa dalam penegakan hukum Pemilu

OKU Selatan Sumsel--Bawaslu kabupaten OKU Selatan gelar kegiatan Fasilitasi Penegakkan Hukum Terpadu (Gakkumdu) untuk Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) yang dipusatkan di aula hotel Samudera. Rabu (07/12/2022).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kasi Pidum Kejari OKU Selatan, Rido Dharma Hermando.,SH.,MH., SH yang juga sebagai narasumber pada kegiatan tersebut.

Pada kesempatan ini Kasi Pidum Kejari OKU Selatan menyampaikan materi tentang "Peran Jaksa Dalam Penegakan Hukum Pemilu".

Kasi Pidum Kejari OKU Selatan, Rido Dharma Hermando yang mewakili Kajari OKU Selatan Dr Adi Purnama.,SH.,MH usai kegiatan mengatakan, fasilitasi Gakkumdu ini digelar dengan tujuan untuk persamaan pemahaman dan pandangan dalam menerapkan kerangka electoral justice atau keadilan Pemilu bagi semua anggota Sentra Gakkumdu.

"Sentra Gakkumdu ini terdiri dari Polres OKU Selatan, Kejaksaan Negeri OKU Selatan, dan Bawaslu. Nah, kita ingin terjadi kesepahaman terkait penanganan Pelanggaran Pidana Pemilu, khususnya pada Pemilu 2024," jelasnya

Dikatakannya pelaksanaan Pemilu dan pemilihan 2024 harus menjadi perhatian bersama, terutama dalam menjaga ketertiban dan keamanan, sehingga diperlukan kerjasama, khususnya dalam penegakkan hukum terpadu antara Polri, Kejaksaan, dan Bawaslu.

"Oleh karena itu pentingnya membangun sinergitas dalam penegakkan hukum, khususnya menegakkan kerangka electoral Justice", katanya

Selain itu Kasi Pidum juga meminta kepada semua pihak untuk bersama-sama, secara terpadu dan terkoordinir dalam menjalankan tugas Penanganan Pelanggaran pidana Pemilu di Gakkumdu.

"Kepercayaan publik terhadap Gakkumdu perlu kita jaga, sehingga dalam menegakkan keadilan Pemilu, khususnya terkait pidana Pemilu harus adil dan terbuka. Bawaslu, Polres, dan Kejari menjadi penting untuk bersinergi menegakkan keadilan Pemilu",pungkasnya.

Baca Juga
Penulis: Ayik
Editor: Hendriana

Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.