logo logo

Media Online Mengabarkan, Berimbang, Akurat dan Terpercaya

CITRA NUSA MEDIA

Holding Foundation - Jalan Jend. Ir. Soeharto Km 20 Desa Batu Raden, Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu

Call: +62 812-7196-1028

Call: +62 853-5705-3257

redaksi@citranusamedia.com
BERITA 07-07-2023 13:49:56

Hutan Gundul Diduga Penyebab Banjir Bandang di OKU Selatan, 1 Rumah Hanyut, Ratusan Rumah Tergenang Air, Dan 1 Orang Meninggal Dunia

Hutan berfungsi sebagai pengalang air banjir. Pohon juga, berfungsi mengehalang erosi tanah, mengurangi sedimen yang masuk ke sungai

Image
Banjir Bandang, di OKU Selatan Hanyutkan Rumah Warga

OKU Selatan, kuntasnews--Musibah banjir bandang selain merupakan faktor alam, juga diduga disebabkan dari keserakahan dan kenakalan tangan -tangan manusia, yang secara sengaja menggarap dan merambah hutan secara liar.

Sehingga, pertahanan perbukitan hutan yang di tumbuhi perpohonan, sebagai anugera pemberian dari alam, tidak lagi berpungsi dengan baik.

Menurut pendapat masyarakat mengatakan, hutan berfungsi sebagai pengalang air banjir. Pohon juga, berfungsi mengehalang erosi tanah, mengurangi sedimen yang masuk ke sungai dan meningkatkan penyerapan air ke dalam tanah.

" Serta akar, pada tanaman akan masuk ke dalam dan menciptakan ruang di antara partikel tanah. Saat hujan turun air akan dialirkan ke ruang yang diciptakan oleh akar pohon tersebut. Oleh karena itu, banjir menjadi berkurang, " jelasnya.

Namun faktanya, apa yang semestinya diharapakan. Tidak lah berjalan dengan sebagai mana mestinya. Pasalnya, diduga banyaknya perambah -perambah hutan terkhusus untuk kawasan hutan lindung, sebagai paru-paru dunia.

" Sudah dikuras, diambil isinya dalam memperkaya diri. Dan ada juga, dengan mengalih pungsikan hutan sebagai sumber kehidupan masyarakat, " lanjutnya.

Seperti pristiwa, yang terjadi berapa hari lalu kembali terjadi musibah banjir bandang dengan meluapnya hulu sungai yang bermuara ke sungai Saka, dan sungai Komering, hingga ratusan rumah di 5 kecamatan di OKU Selatan tergenang air, dan 1 rumah hanyut terbawa arus sungai.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, selain dari ratusan rumah terdampak banjir, 1 rumah hanyut terbawa arus sungai, 3 orang warga, 1 diantranya meninggal dunia. Dua (2) orang berhasil diselamatkan.

Berdasarkan celotehan masyarakat, atas pristiwa banjir bandang yang sering terjadi di kabupaten OKU Selatan, diduga diakibatkan dari kegundulan hutan, yang di rambah dengan cara liar untuk kepentingan pribadi dalam mencari keuntungan.

Sehingga, pada saat intensitas curah hujan sangat tinggi, anak - anak sungai yang ada di perbukitan hutan kawasan, mengalir ke sungai-sungai besar. Seperti sungai Lipung di kecamatan Kisam Tinggi, yang bermuara ke sungai Saka, terhubung ke sungai Komering, hingga menyebabkan banjir bandang.

" Tentunya, atas pristiwa banjir bandang yang sering melanda kabupaten OKU Selatan, hingga merengut korban jiwa ini. Pihak Pemerintah, terkhusus pihak dinas kehutanan harus lebih memprioritaskan kembali dalam pemulihan kawasan hutan yang telah diambil isi hutanya, dan kepada para pelaku pembalakan liar, akan mendapatkan sangsi yang keras tampa pandang bulu, " ujar mereka dengan penuh harap.(**)

Baca Juga
Penulis: Red
Editor: Red

Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.