Banten diguncang Gempa berkekuatan 4,3 M Pusat gempa berada di laut 48 Km Barat Daya Sumur Kedlmn 16 Km Dirasakan (MMI) II-III Cibaliung, II Panimbang
BMKG (Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika) merilis informasi kawasan Sumur Provinsi Banten telah diguncang Gempa berkekuatan M 4,3 pada Kamis (5/5/2022) pukul 14.14 WIB.
Gempa ini berpusat di koordinat 7,06 LS dan 105,39 BT.
Tepatnya berada di laut, 48 kilometer arah barat daya Sumur, Banten. "Kedalaman gempa 16 km," tulis BMKG dalam twitnya.
#Gempa Mag:4.3, 05-Mei-22 14:14:20 WIB, Lok:7.06 LS, 105.39 BT (Pusat gempa berada di laut 48 Km Barat Daya Sumur), Kedlmn:16 Km Dirasakan (MMI) II-III Cibaliung, II Rangkasbitung, II Panimbang #BMKG pic.twitter.com/IaQDoHzVb5
— BMKG (@infoBMKG) May 5, 2022
Gempa ini dirasakan pula di beberapa wilayah, salah satunya di Rangkasbitung dengan skala intensitas II MMI, getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
Perlu diketahui bahwa Jarak tempuh dari Rangkasbitung ke Sumur, Banten sekitar 140 kilometer.
Selain Rangkasbitung, kawasan Panimbang juga merasakan gempa dengan skala intensitas II MMI.
Sementara kawasan Cibaliung merasakan gempa dengan skala intensitas II-III MMI, yakni getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.
Baca Juga
Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Sumber : BMKG