logo logo

Media Online Mengabarkan, Berimbang, Akurat dan Terpercaya

CITRA NUSA MEDIA

Holding Foundation - Jalan Jend. Ir. Soeharto Km 20 Desa Batu Raden, Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu

Call: +62 812-7196-1028

Call: +62 853-5705-3257

redaksi@citranusamedia.com
BERITA 03-05-2022 11:36:32

Aksi Premanisme Bersenjata Tajam dan Senpi Kembali Terjadi, Korbannya Anggota Ormas Pemuda Pancasila

Anggota Ormas Pemuda Pancasila jadi Korban Kekerasan dan Pengeroyokan oleh Beberapa Preman yang menggunakan Senjata Tajam dan Senjata Api

Image
Aksi pengeroyokan dan kekerasan kepada salah satu anggota Ormas Pemuda Pancasila menggunakan senjata tajam dan senpi, Selasa (26/04/22).

Palembang - Sejumlah anggota Ormas Pemuda Pancasila mendatangi salah satu tempat di Talang Jambe pada Kamis (28/04/22).

Lokasi ini merupakan tempat terjadinya tindak kekerasan oleh segerombolan preman kepada salah satu anggotanya bernama Niko Prabowo pada Selasa (26/04/22).

Pada video yang beredar, terjadi kekerasan dan pengeroyokan kepada Niko Prabowo oleh beberapa orang yang menggunakan senjata tajam.

Aksi Pengeroyokan Menggunakan Senjata Tajam Kepada Anggota Pemuda Pancasila, Selasa (26/04/22)

Saat kejadian, Niko sedang berpakaian seragam resmi Ormas Pemuda Pancasila, hal ini lah yang memicu aksi solidaritas sesama anggota Ormas Pemuda Pancasila lainnya.

Seperti diketahui bahwa Pemuda Pancasila adalah sebuah organisasi paramiliter Indonesia yang didirikan oleh Jenderal Abdul Haris Nasution pada 28 Oktober 1959, sejak tahun 1981 dipimpin oleh Japto Soerjosoemarno.

Dari pengakuan korban, tidak hanya senjata tajam, bahkan ada pelaku yang membawa senjata api dan sempat di tembakkan waktu itu.

Akibat tindak kekerasan tersebut Niko sempat dilarikan ke Rumah Sakit Bayangkara.

Korban pada Posisi Tergeletak setelah menerima beberapa pukulan dari Para Pelaku, Selasa (26/04/22)

Saat tiba dilokasi kejadian beberapa anggota Ormas Pemuda Pancasila menemukan 4 pria dari pelaku pengeroyokan, 3 diantaranya melarikan diri dan 1 berhasil diamankan, pria tersebut diketahui bernama Bimo yang merupakan salah satu anak dari pelaku tindak kekerasan yang di alami oleh anggota Ormas Pemuda Pancasila.

Secara spontan puluhan anggota Ormas Pemuda Pancasila mengeroyok Bimo di lokasi kejadian, menurut salah satu anggota Ormas Pemuda Pancasila, hal ini adalah motto dari anggota dimana Jika ada 1 tersakiti maka yang lain juga akan merasakannya.

"Kenapa kami melakukan aksi balasan spontan ini? Ini sebuah penghinaan terhadap Ormas Anggota Pemuda Pancasila, Saudara Niko saat itu sedang memakai pakaian seragam Pemuda Pancasila, jelas ini sudah meleceh Ormas kami,” pungkasnya.

"Kami juga meminta pihak Kepolisian menangkap para pelaku yang membawa senjata tajam maupun senjata api, tindakan para preman ini sangat meresahkan,” ujarnya.

Sampai berita ini diturunkan pihak kepolisian masih menyelidiki kasus ini.

Baca Juga

Dapatkan update informasi pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Citranusamedia.com, Mari bergabung di Grup Telegram "CNM MEDIA", caranya klik link ini: GABUNG SEKARANG, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.